Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

Desaku Purwakarta
Rp. 0
Keranjang masih kosong.

Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

SEMUA KATEGORI

Liga Persahabatan Antar Desa : Bungurjaya dan Bojong

Liga Persahabatan Antar Desa : Bungurjaya dan Bojong

10 September 2023. Sepak bola, selain menjadi salah satu olahraga paling populer di dunia, juga memiliki kemampuan yang luar biasa untuk menghubungkan orang dari berbagai latar belakang dan komunitas. Di banyak wilayah pedesaan, liga persahabatan sepak bola antar desa telah menjadi sumber kegembiraan, persatuan, dan integrasi antara masyarakat yang berbeda. Liga sepak bola antar desa adalah kompetisi yang tidak hanya melibatkan pemain, tetapi juga mendekatkan warga desa yang mendukung tim-tim mereka. 

Liga persahabatan yang dilaksanakan tiap minggu ini merupakan giat desa yang dilaksanakan sejak tahun 2022. Biasanya kegiatan ini melibatkan perwakilan dari kecamatan yang ada di purwakarta untuk menjalin tali silaturahmi melaluiq pertandingan sepak bola ini. Bertepatan dengan hari minggu kemaren desa bungurjaya mendapatkan kesempatan untuk menguji skill tim sepakbola andalan mereka dengan desa bojong. 
Pertandingan berlangsung dengan seru, babak awal diawali dengan desa bungur yang memimpin dengan 1-0 tetapi di babak akhir keadaan dapat dibalikan dengan kemenangan dari desa bojong sebagai juaranya. Tetapi menang kalah adalah soal biasa karena sebenar benarnya kegiatan ini untuk terus memupuk antar desa sehingga tidak ada kesalahpahaman dan purwakarta dapat menjadi lebih terdepan karena desa adalah awal kemajuan bangsa.
Dengan demikian, liga persahabatan sepak bola antar desa bukan hanya tentang pertandingan, tetapi juga tentang membangun persahabatan, menghormati keragaman, dan memperkuat ikatan komunitas. Ini adalah contoh yang inspiratif tentang bagaimana olahraga dapat menjadi alat untuk menciptakan harmoni di antara kita.
 

#BKP107

Tinggalkan Komentar

Email anda tidak akan ditampilkan. Harap isi semua yang bertanda *