Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

Desaku Purwakarta
Rp. 0
Keranjang masih kosong.

Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

SEMUA KATEGORI

Artikel Terpopuler

Oleh-Oleh Legenda Khas Bungurjaya? Pemburu oleh-oleh wajib coba #Bungurjaya #Pala

12 September 2023. Di purwakarta khususnya desa bungurjaya memiliki banyak sekali makanan khas yang bisa dijadikan sebagai oleh oleh para wisatawan. salah satunya manisan dari buah pala. buah pala selain memiliki rasa yang nikmat dan cocok untuk dijadikan sebagai olahan, ternyata juga punya banyak khasiat yang bermanfaat bagi tubuh.  Buah pala mengandung senyawa-senyawa antioksidan yang berperan penting dalam melawan radikal bebas dalam tubuh. Radikal bebas dapat menyebabkan kerusakan sel dan jaringan, yang merupakan salah satu penyebab penuaan dini dan berbagai penyakit degeneratif. Dengan mengonsumsi manisan buah pala, Anda dapat memperkuat pertahanan tubuh melawan radikal bebas dan menjaga kesehatan sel-sel tubuh.  Buah pala biasanya tumbuh di daerah perbukitan. oleh karena itu buah pala banyak dijumpai di desa bungurjaya yang letaknya di wilayah lerbukitan dan berlokasi di kecamatan pondoksalam. manisan buah pala memiliki 2 varian yaitu manisan basah dan manisan kering. yang membedakan kedua varian tersebut yaitu pada cara pembuatannya saja.   Apabila anda berkunjung ke desa bungurjaya jangan lupa untuk membawa oleh oleh manisan buah pala ini karena rasanya masih otentik, berkhasiat dan menyegarkan untuk orang terkasih di rumah. #BKP107

Liga Persahabatan Antar Desa : Bungurjaya dan Bojong

10 September 2023. Sepak bola, selain menjadi salah satu olahraga paling populer di dunia, juga memiliki kemampuan yang luar biasa untuk menghubungkan orang dari berbagai latar belakang dan komunitas. Di banyak wilayah pedesaan, liga persahabatan sepak bola antar desa telah menjadi sumber kegembiraan, persatuan, dan integrasi antara masyarakat yang berbeda. Liga sepak bola antar desa adalah kompetisi yang tidak hanya melibatkan pemain, tetapi juga mendekatkan warga desa yang mendukung tim-tim mereka.  Liga persahabatan yang dilaksanakan tiap minggu ini merupakan giat desa yang dilaksanakan sejak tahun 2022. Biasanya kegiatan ini melibatkan perwakilan dari kecamatan yang ada di purwakarta untuk menjalin tali silaturahmi melaluiq pertandingan sepak bola ini. Bertepatan dengan hari minggu kemaren desa bungurjaya mendapatkan kesempatan untuk menguji skill tim sepakbola andalan mereka dengan desa bojong.  Pertandingan berlangsung dengan seru, babak awal diawali dengan desa bungur yang memimpin dengan 1-0 tetapi di babak akhir keadaan dapat dibalikan dengan kemenangan dari desa bojong sebagai juaranya. Tetapi menang kalah adalah soal biasa karena sebenar benarnya kegiatan ini untuk terus memupuk antar desa sehingga tidak ada kesalahpahaman dan purwakarta dapat menjadi lebih terdepan karena desa adalah awal kemajuan bangsa. Dengan demikian, liga persahabatan sepak bola antar desa bukan hanya tentang pertandingan, tetapi juga tentang membangun persahabatan, menghormati keragaman, dan memperkuat ikatan komunitas. Ini adalah contoh yang inspiratif tentang bagaimana olahraga dapat menjadi alat untuk menciptakan harmoni di antara kita.   #BKP107

Yang Gurih gurih nyoi ? Apaan tuh ? #nasiliwet #bungurjaya #sunda

10 September 2023. Siapa sih yang tidak tahu nasi liwet? Dahulu, nasi yang diliwet khas Sunda berasal dari masyarakat perkebunan. Mereka membawa bekal berupa nasi untuk makan siang di ladang. Biasanya, masyarakat yang tinggal di dekat perkebunan akan membawa bekalnya bersama dengan ketel. Ketel ini merupakan alat yang digunakan untuk memasak nasi. Alat masak ini ditutup rapat agar nantinya, nasi tetap hangat. Nasi berasa gurih asli Sunda ini juga bukan untuk dijual lho. Mereka mengonsumsinya sendiri untuk berhemat di kebun. Lagipula, di perkebunan itu jauh dari mana-mana. Tentu akan sulit mencari warung yang menjual makanan. Nah, tetapi di masa kini nasi liwet bukan lagi hidangan orang kelas menengah ke bawah melainkan semua kalangan bisa memakannya karena rasanya yang gurih dan berempah disandingkan dengan ikan asin tahu tempe dan ikan membuat hidangan satu ini menjadi makanan khas untuk kumpul kumpul bersama karena dihidangkan di atas daun pisang sehingga suasana kekeluargaan makin terasa. #BKP107

Manis Kenyal Asam Lumer ??? Pecinta Kuliner Must Try #Bungurjaya

Jumat, 8 September 2023. Praja IPDN melakukan "blusukan" guna mendapatkan kudapan ringan yang menjadi ikon bagi desa bungurjaya, penasaran dengan bentuk rupa dan rasanya? Mari kita kulik jajanan berikut ini. Bentuknya bulat rasanya manis? Adakah yang bisa menebak? Kalau kalian menebak itu adalah donat maka jawaban kalian belum tepat. Jalibriya, ya itulah namanya olahan makanan dari tepung beras ketan dan gula aren ini memiliki cita rasa yang uni karena ada rasa manis dari gula aren yang lumer dan sedikit rasa asam dari fermentasi tepung beras ketan menjadikan kudapan ini enak disajikan bersama teh hangat sebagai sarapan ataupun bercengkrama di sore hari. Tidak kalah dengan jalibriya, ada juga kripik talas yang memiliki tekstur renyah dan garing serta rasanya yang gurih asin membuat tidak berhenti makan. Ditambah lagi dengan suasana desa yang hangat membuat makan semakin terasa nikmat. -BKP107

Jelajah Wisata Religi Makam Pendiri Desa Bungurjaya

Jumat, 8 September 2023. Wisata religi merupakan jenis produk wisata yang berkorelasi erat dengan perspektif religius yang dianut oleh umat manusia di seluruh penjuru dunia, tanpa membedakan strata satu dengan lainnya. Selebihnya wisata ini juga dimaknai sebagai kegiatan wisata ke tempat yang memiliki makna spesifik bagi umat beragama, biasanya beberapa tempat degan nilai lebihnya, misalnya dilihat dari sisi sejarah, banyaknya legenda atau asal muasal daerah dengan berbagai keunikan yang menyertai.  Adapun manfaat dari wisata religi tersebut di antaranya, pertama sebagai penawar dahaga spiritual. Jika obyek destinasi wisata lainnya, pada umumya menawarkan kesenangan fisik saja, namun dalam wisata religi lebih menekankan pada aspek memberikan pencerahan spriritual, agar pengunjung mendapatkan sesuatu yang diharapkan dari tujuan kunjungannya tersebut. Kedua, menambah wawasan. Dengan melakukan wisata religi wisatawan akan bertambah wawasannya, karena pada umumnua wisata religi berkaitan dengan historis daerah tersebut, tokoh legendaris, tokoh spiritiual, termasuk nilai-nilai keariafan lokal sebagai asal muasal daerah tersebut. Ketiga, mendekatkan diri pada Sang Pencipta. Pada dasarnya wisata religi diharapkan dapat lebih mendekatkan umat manusia pada Sang Pencipta. Dengan lebih mendekatkan diri pada Sang Pencipta, manusia dapat pencerahan batin sehiggga merasakan kebahagiaan yang hakiki. Suatu kebahagiaan karena dapat lebih merajut relasi vertikal dengan Sang Pencipta dunia. Seperti halnya yang dilakukan praja IPDN saat itu melakukan ziarah ke makam leluhur yang berperan penting dalam menemukan jalur ataupun daerah baru di kawasan sekitar pondoksalam yang berawal dari nama pamundayan menjadi bungurjaya yang memiliki 3 makam penting di dalamnya yakni 1. Makam Mbah Raden Jayaperkasa 2. Makam Raden Surya Praja 3. Makan Kyai Haji Muhammad Ripai Dengan adanya ziarah religi ke makam leluhur tersebut diharapkan mampu membuat anak muda tergerak untuk tidak lupa akan sejarah berasal dan lebih menghormati kembali nilai nilai kebangsaan serta semangat juang untuk tetap mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia -BKP107